PT Rekayasa Industri (Rekind) sukses menyelenggarakan perhelatan peringatan HUT ke-40 tahun, meskipun dilakukan secara virtual. Event yang dilakukan murni secara online ini merupakan kegiatan pertama dalam sejarah peringatan HUT Rekind, yang selama ini digelar secara langsung.
Apresiasi positif pun datang baik dari internal maupun eksternal perusahaan. Dan yang membanggakan, ide hingga pelaksanaan acara ini, hampir 100 persen di awaki kaum milenial terbaik Rekind dari sejumlah lini perusahaan. Ini menggambarkan, upaya untuk terus meningkatkan lagi kebersamaan dan kemandirian di dalam awak Rekind. Harapannnya, kebersamaan ini bisa mengangkat spirit lebih tinggi lagi dalam menghadapi kompleksnya tantangan. Sehingga mampu melangkah mantap untuk tetap bisa mewujudkan eksistensi terbaik perusahaan bagi bangsa dan negara.
Peringatan ulang tahun yang dihadiri sekitar 1000 peserta tersebut, dipimpin langsung oleh Direktur Utama Rekind Triyani Utaminingsih. Didampingi Direktur Operasi dan Teknologi/ Pengembangan, Yusairi dan Bondan Pristiwandana, Direktur Keuangan dan Sumber Daya Manusia (SDM).
Disaksikan juga oleh Direktur PT Pupuk Indonesia (Persero), Achmad Bakir Pasaman, beserta jajaran Direksi Anak Perusahaan PI. Komisaris Utama Rekind, Ngakan Timur Antara beserta seluruh dewan komisaris.
“Saya bangga atas karya-karya besar yang dilahirkan Rekind selama 40 tahun ini. Rekind tidak hanya mampu mengerjakan proyek-proyek besar, tetapi juga telah menjadi perusahaan kuat dan semakin dikenal baik di tingkat regional maupun global,” ujar Direktur Utama PT Pupuk Indonesia, Achmad Bakir Pasaman.
Atas prestasi yang diraihnya tersebut, Achmad Bakir Pasaman berpesan agar seluruh insan Rekind terus mempertahankan dan mengembangkan kompetensi serta inovasi yang dimiliki. Eksistensi perusahaan dapat berjalan maksimal tidak hanya mengandalkan dukungan dari PT Pupuk Indonesia selaku holding, tetapi juga harus mendapat dukungan dari semua komponen Rekind. ”Untuk itu tema HUT Rekind Bangkit Bersama sangat tepat sekali. Karena hanya kebersamaan dan semangatlah yang membuat Rekind tetap eksis,” tambah Achmad Bakir Pasaman.
Ungkapan senada juga disampikan Direktur Utama Rekind, Triyani Utaminingsih. Menurutnya, nilai-nilai yang pernah diraih Rekind, menjadi penting untuk lebih ditingkatkan, terutama agar bisa menjadi pilar dalam menjawab seluruh tantangan yang dihadapi.
“Berbekal semangat yang besar untuk tetap mempertahankan kompetensi dan eksistensi Rekind, Insya Allah Kami yakin, kita semua bisa keluar dari cengkraman kuat tantangan yang sedang kita hadapi ini,” tegas Triyani Utaminingsih.
Komisaris Utama Rekind, Ngakan Timur Antara melalui sambutannya berharap Rekind terus maju dan mampu menghadapi kuatnya tantangan. Melalui dukungan dari semua pihak, khususnya PT Pupuk Indonesia (Persero), dirinya berkeyakinan berbagai macam masalah yang dihadapi dapat segera diatasi. “Berbekal pegalaman selama empat dekade dan tingginya fighting spirit yang dimiliki setiap insan Rekind, saya yakin tantangan dan kendala dapat dihadapi dengan baik.”
Sejumlah mantan pimpinan Rekind pun ikut ambil bagian dalam kegiatan ini, seperti Triharyo Indrawan, Alex Dharma Balen Jobi Triananda Hasjim dan beberapa mantan petinggi lainnya.
Triharyo Indrawan mantan Dirut Rekind yang akrab disapa Pak Hengki hadir dengan baluran paparan ‘energi positif’ yang menginsprasi dan memompa motivasi seluruh insan Rekind. Dalam paparannya, Staff Ahli di Kementerian ESDM memberikan pandangan dan proyeksi yang bisa dilakukan Rekind dalam rentang waktu 5 hingga 20 tahun ke depan.
Peringatan HUT yang digelar selama 2 jam tersebut juga digenapi dengan launching buku 40 Tahun Rekind, pemotongan tumpeng, awarding dan penyerahan penghargaan bagi karyawan serta karyawan Rekind yang telah wafat dalam bertugas serta Grand Launching Rekinnovation 2021. Kegiatan ini juga dimeriahkan dengan door prize, Quiz We Love Rekind dan pembagian hadiah bagi para pemenang sejumlah lomba virtual dalam rangka peringatan HUT.
Semoga melalui kegiatan ini kita mampu meningkatkan semangat soliditas, kebersamaan dan kekeluargaan yang selama ini menjadi bekal terbaik Rekind dalam menapaki jalannya sampai kapanpun.