Memasuki pertengahan Ramadan 1446 H, di PT Rekayasa Industri (Rekind) di gelar Bazar Ramadan yang meriah dan penuh keberkahan. Acara yang berlangsung pada 17-21 Maret 2025 ini diselenggarakan oleh Unit Kegiatan Kerohanian Majelis Ta’lim Ulul Albaab (MTUA) dan dibuka langsung oleh Direktur Utama Rekind Triyani Utaminingsih, didampingi Direktur Keuangan & SDM Dedy Rinaldi, serta jajaran Manajemen dan Rekindist.
Bazar ini menghadirkan Lebih dari 20 tenan yang mayoritas berasal dari kalangan Usaha Mikro dan Menengah (UMKM). Para peserta bazar menawarkan beragam produk, mulai dari makanan khas Ramadan, sembako, hingga busana muslim.
Kegiatan ini juga diramaikan oleh Bank Syariah Indonesia (BSI) yang menawarkan produk Tabungan Emas sebagai solusi investasi bagi karyawan. Tak ketinggalan, perusahaan tour & travel yang bekerja sama dengan Koperasi Reka Sejahtera itu, turut serta Dengan promo menarik untuk paket haji dan umroh, yang tentu menjadi daya Tarik tersendiri di tengah antusiasme masyarakat dalam menyambut Ramadan.
Dalam sambutannya, Triyani Utaminingsih mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam penyelenggaraan bazar ini. “Terima kasih panitia yang telah bekerja keras menyelenggarakan kegiatan ini. Ramadan adalah bukan penuh rahmat, keberkahan, dan ampunan. Oleh karena itu, sudah selayaknya kita mengisinya Dengan kegiatan yang membawa kebahagiaan dan mempererat tali silaturahmi,” tuturnya.
Menurutnya, suasana Ramadan harus dibuat semarak, penuh optimism, dan keceriaan. “Alhamdulillah, teman-teman dari berbagai entitas, baik dari Rekind, anak perusahaan, koperasi, maupun perusahaan afiliasi, berkolaborasi dalam menyelenggarakan Syiar Ramadan 1446 H, termasuk kegiatan Bazar Ramadan ini. Semoga ini menjadi ladang berkah bagi kita semua,” tambahnya.
Bazar Ramadan ini tidak hanya memberikan manfaat ekonomi bagi UMKM, tetapi juga menjadi sarana bagi karyawan Rekind untuk memenuhi berbagai kebutuhan Ramadan dan Idul Fitri Dengan Lebih mudah. “Kami sangat senang bisa ikut serta dalam bazar ini. Selain bisa berjualan, kami juga merasakan atmosfer kebersamaan yang luar biasa,” ungkap salah satu pelaku UMKM peserta bazar.
Semoga Dengan berbagai aktivitas dan interaksi yang penuh kehangatan, Bazar Ramadan Rekind sukses menciptakan suasana yang Lebih bermakna di Bulan suci ini. Semoga inisiatif ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat di tahun-tahun mendatang.